Resep Roti Goreng Super Jumbo - Dewi Septiani

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Roti Goreng Super Jumbo - Dewi Septiani
  • Resep Roti Goreng Super Jumbo oleh Dewi Septiani

    Dibawah ini adalah resep Roti Goreng Super Jumbo. Resep Roti Goreng Super Jumbo yang dibuat oleh Dewi Septiani cukup untuk .



    bahan dan cara membuat Roti Goreng Super Jumbo


    Resep Roti Goreng Super Jumbo


    Porsi:

    Bahan-bahan

    1. 200 gram tepung terigu protein tinggi (misal Cakra Kembar)
    2. 2 gram (1/2 sendok teh) garam halus
    3. 20 gram gula pasir halus
    4. 4 gram (1 1/4 sendok teh) ragi instant (saya pakai merk Fermipan
    5. 2 sdm susu bubuk full cream (resep asli tidak ada)
    6. 100 gram air hangat
    7. 20 gram telur ayam (1/2 butir), kocok lepas
    8. 20 gram mentega, potong-potong
    9. Buat isian bebas yaa (me : sosis mayo, coklat meises/ dcc)
    10. Bahan olesan:
    11. 1 butir telur ayam, kocok lepas
    12. secukupnya tepung panir

    Langkah

    1. Pertama kita buat starter-nya terlebih dahulu. Masukkan 100 gram tepung terigu protein tinggi, ragi instant dan 60 ml air hangat ke dalam mangkuk, aduk rata hingga menjadi adonan kasar yang basah. Tutup dengan plastic wrap atau kain dan biarkan hingga adonan mengembang menjadi lebih dari dua kali lipat.

    2. Siapkan mangkuk besar, masukkan sisa tepung terigu, gula, garam, air, telur dan starter, uleni adonan hingga tidak lengket ± 10 menit. Celupkan tangan anda ke dalam mangkuk berisi tepung terigu jika adonan terasa lengket di tangan.

    3. Taburi permukaan meja dengan tepung, tuangkan adonan ke atasnya dan mulailah anda menguleni adonan hingga menjadi adonan yang kalis, tandanya adonan tidak lengket, terasa kenyal, elastis dan lembut. Tambahkan potongan mentega ke adonan, dan uleni adonan hingga mentega tercampur rata dan adonan menjadi lembut dan lentur. Proses menguleni tahap ini kira-kira membutuhkan waktu 20 - 30 menit.

    4. Letakkan adonan ke dalam mangkuk yang telah diolesi dengan minyak goreng, tutupi permukaan mangkuk dengan plastik atau kain dan istirahatkan adonan selama ± 1 jam atau hingga mengembang 2 kali lipat.

    5. Kempiskan adonan, letakkan di meja yang telah ditaburi tepung. timbang adonan ± 40-50 gram. Bulatkan masing-masing bagian menjadi bola adonan yang smooth dengan cara menggelindingkannya di meja menggunakan telapak tangan. Istirahatkan hingga mengembang 2x lipat.

    6. Jika bola adonan telah mengembang, ambil satu buah bagian adonan, letakkan di atas meja yang telah ditaburi dengan tepung terigu, gilas adonan menjadi pipih atau tekan-tekan dengan telapak tangan.

    7. Isi adonan dengan sosis + mayo dan juga coklat. kemudian tekuk adonan seperti pastel, hingga isi tertutup. Rapikan sambungan antar adonan dengan menjepit-jepitnya menggunakan jari tangan hingga rapat. Rapikan roti, bentuk agak lonjong, kemudian tata di atas loyang yang telah dialasi kertas baking/roti, dengan bagian sambungan di bawah. Lakukan hingga adonan habis.

    8. Gulingkan adonan ke telur kocok dan taburi dengan tepung panir hingga semua bagian roti tertutup dengan tepung. Tata di loyang dan tutup adonan dengan kain dan istirahatkan selama 30 menit atau hingga mengembang 2 kali lipat.

    9. Panaskan wajan dengan minyak agak banyak, goreng roti dengan api kecil hingga permukaannya kuning keemasan, angkat dan tiriskan. Serap kelebihan minyak menggunakan tissue dapur. Sajikan hangat. cocol dengan saos sambal atau bisa juga dengan rawit.. Mantap!

    10. Taraaa.. yang lonjong aku isi sosis+mayoo dan yang bulat isi coklat, so yummyyy




    Itulah tadi Resep Roti Goreng Super Jumbo, Semoga saja dapat bermanfaat bagi anda.Untuk mendapatkan berbagai resep makanan dan minuman lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. anda bisa menemukan sekitar satu juta resep makan dan minuman yang pastinya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.


    Untuk mencetak Resep Roti Goreng Super Jumbo diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Roti Goreng Super Jumbo - Dewi Septiani diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Roti Goreng Super Jumbo - Dewi Septiani dengan alamat Url: https://iznieviolet.blogspot.com/2018/12/resep-roti-goreng-super-jumbo-dewi.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.