Resep Soto Jerohan Sapi oleh Nugrahayu Dewanti
Berikut ini resep masakan Soto Jerohan Sapi. Resep Soto Jerohan Sapi yang dibuat oleh Nugrahayu Dewanti bisa jadi 5 porsi.
Resep Soto Jerohan Sapi
Porsi: 5 porsi
Bahan-bahan
- 1000 gr jerohan sapi
- 2 batang serai, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk purut
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 1 batang daun bawang, potong 1 cm
- 1 bungkus kaldu instant
- 1500 ml air
- Bumbu yang dihaluskan:
- 6 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 1/2 sdt merica
- 1/2 sdm ketumbar
- secukupnya garam
- Bahan pelengkap:
- 50 gr soun, rendam air lalu tiriskan
- 100 gr taoge, buang ekornya lalu seduh air panas dan tiriskan
- 2 batang daun bawang, iris halus
- 4 batang seledri, iris halus
- 1 buah jeruk nipis, potong-potong
- secukupnya kecap
- secukupnya bawang goreng
- secukupnya kerupuk
- Bahan sambel:
- 5 buah cabe merah keriting
- secukupnya cabe rawit
- 2 butir kemiri
- secukupnya garam
- secukupnya air
Langkah
Cuci bersih jerohan sapi kemudian tiriskan.
Rebus jerohan sapi bersama dengan serai, daun salam, daun jeruk purut dan lengkuas hingga matang.
Setelah matang, angkat jerohan sapi lalu potong-potong menurut selera. Masukkan kembali kedalam air rebusan.
Tumis bumbu yang sudah dihaluskan tadi hingga harum. Kemudian tambahkan potongan daun bawang, aduk-aduk sebentar hingga daun bawang layu. Angkat.
Masukkan tumisan bumbu kedalam rebusan jerohan sapi tadi. Lalu tambahkan kaldu instant, aduk rata. Masak hingga matang.
Kukus bahan sambel hingga matang. Angkat lalu haluskan. Letakkan dalam wadah dan tambahkan sedikit air, aduk rata.
Tata dalam mangkok soun, daun bawang, seledri, taoge. Lalu siram atasnya dengan soto jerohan sapi tadi. Taburi atasnya dengan bawang goreng. Sajikan soto jerohan sapi selagi panas dengan kecap manis, kerupuk, sambel dan perasan air jeruk nipis.
Demikianlah tadi Resep Soto Jerohan Sapi, Semoga saja bermanfaat untuk anda.Untuk mendapatkan berbagai resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. anda bisa menemukan hampir satu juta resep makan dan minuman yang pastinya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.
Untuk mencetak Resep Soto Jerohan Sapi diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Soto Jerohan Sapi Karya Nugrahayu Dewanti diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Soto Jerohan Sapi Karya Nugrahayu Dewanti dengan alamat Url: https://iznieviolet.blogspot.com/2017/11/resep-soto-jerohan-sapi-karya-nugrahayu.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.