Resep Tiramisu oleh Niken Damayanti
Inilah resep memasak Tiramisu. Resep Tiramisu yang dibuat oleh Niken Damayanti bisa disajikan 8-10 potong.
Resep Tiramisu
Porsi: 8-10 potong
Bahan-bahan
- 3 Telur (pisahkan kuning telur dan putih nya) simpan di kulkas
- Sejumput garam
- 1 Batang Vanilli, belah memanjang dan kerat isi dalam/sari nya, alternative bubuk Vanili secukup nya. Sisihkan
- 100 gr Gula Pasir (50 gr untuk campuran kuning telur, 50 gr untuk putih telur)
- 500 gr Mascarpone (merk Galbani-Italia), alternative Mascarpone merk Yummy atau produk dari New Zealand
- 150-200 ml Kopi Espresso
- 16-20 Lady Finger (aku merk Savoiardi)
- Cokelat Bubuk untuk taburan
Langkah
Siap kan bahan-bahan nya.
Kuning telur, sari/bubuk Vanilli dan 50 gram Gula Pasir di campur dalam mangkok (kaca/aluminium) yang besar dan ber dinding tinggi, aduk rata.
Panaskan air di atas panci datar diameter besar dan didih kan ringan (api kecil saja). Bila sudah mendidih,masukkan mangkok yang berisi adonan Kuning Telur, Vanilli, Gula Pasir, aduk terus dan ritmus nya cepat sampai adonan mengental. Hati-hati : Air tidak boleh sampai masuk ke wadah yang berisi adonan
Setelah adonan mengental, angkat mangkok dan sisihkan. Campurkan Mascarpone ke dalam mangkok adonan Kuning Telur, aduk pelan-pelan dan hati-hati sampai rata. Sisihkan atau simpan di kulkas sampai di butuhkan..
Putih Telur beri sejumput garam kemudian kocok menggunakan Mixer Tangan, taburi 50 gr Gula Pasir sedikit demi sedikit, kocok terus hingga adonan kaku seperti salju.
Tata Lady Finger nya di atas Loyang dari kaca/gelas bentuk persegi empat. Tuangkan seduhan Kopi Nescafe di atas Lady Finger sedikit demi sedikit sampai kopi meresap ke dalam Lady Finger. Kalau aku agak generous dengan menuang seduhan air kopi di atas biskuit agar hasil nya lebih creamy. Tipps : Seduhan kopi jangan di tuang semua nya karena akan di perlukan untuk lapisan atas.
Tuangkan setengah adonan Mascarpone-Kuning Telur di atas Lady Finger yang sudah di tuang seduhan Kopi, ratakan. Ulangi penataan Lady Finger nya, taburi lagi dengan seduhan sisa Kopi, terakhir oles/tuang kan lagi sisa adonan Mascarpone - Kuning Telur sampai semua sisi biskuit-lady finger tertutup rata.
Taburkan bubuk Cokelat di atas Tiramisu, kemudian simpan dalam kulkas di atas 3 jam.
Penyajian : Keluarkan Loyang Tiramisu nya, taburi lagi dengan bubuk Cokelat, hidangkan.
Textur creamy dan lembut banget!!:)
Demikianlah Resep Tiramisu, Mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi anda.Untuk menemukan berbagai resep makanan dan minuman lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki hampir satu juta resep makan dan minuman yang pastinya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.
Untuk mencetak Resep Tiramisu diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Tiramisu By Niken Damayanti diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Tiramisu By Niken Damayanti dengan alamat Url: https://iznieviolet.blogspot.com/2016/06/resep-tiramisu-by-niken-damayanti.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.