Resep Pao Sandwich Ayam Jamur/Pao Lipat/Pao Kempit oleh Mei Basuki
Dibawah ini adalah resep cara membuat Pao Sandwich Ayam Jamur/Pao Lipat/Pao Kempit. Resep Pao Sandwich Ayam Jamur/Pao Lipat/Pao Kempit yang dibuat oleh Mei Basuki bisa jadi 8-9 buah.
Resep Pao Sandwich Ayam Jamur/Pao Lipat/Pao Kempit
Porsi: 8-9 buah
Bahan-bahan
- Bahan Adonan Pao:
- 250 gr terigu protein rendah
- 120 ml air
- 5,5 gr ragi instant
- 1 sdm susu bubuk
- 50 gr gula halus
- 15 gr mentega putih
- Sedikit garam
- Bahan lain:
- 8-9 lembar kertas roti, potong bundar diameter 10 cm
- 8-9 lembar kertas roti untuk alas tiap pao
- Bahan isian ayam jamur:
- 250 gr fillet ayam, potong2 kecil
- 75 gr jamur kancing kalengan, cuci bersih, potong-potong
- 2 btg daun bawang, potong halus
- 1 sdt maizena
- Bumbu:
- 1 buah bawang bombai, potong-potong
- 4 butir bawang putih, geprek, cincang
- 4-5 sdm kecap manis
- sedikit Lada bubuk
- secukupnya Garam
- sedikit Kaldu ayam bubuk
- sesuai selera Gulpas, (jika suka)
Langkah
-
Paonya: campur seluruh bahan, mixer selama 10 menit sampai kalis
-
Potong-potong adonan, timbang masing-masing 50 gram.
-
Gepengkan adonan hingga berbentuk lempengan setebal kurleb 4 ml, lalu tutup dg kertas roti, lalu lipat sehingga kertas roti berada di bagian dalam. Lakukan sampai adonan habis
-
Tutup serbet adonan, diamkan selama 45-60 menit
-
Didihkan air di kukusan, tutupnya diberi serbet
-
Ambil pao, beri alas kertas roti di bagian bwh pao, kukus selama 10 menit
-
Angkat, buang semua kertas rotinya, siap digunakan
-
Isian: panaskan sedikit minyak goreng, tumis bawput dan baw bombai sampai wangi
-
Masukkan ayam, aduk sampai ayam kaku, masukkan jamur, aduk
-
Masukkan semua bumbu, aduk rata dan masak sampai ayam matang
-
Masukkan daun bawang lalu kaldu bubuk, aduk
-
Masukkan maizena, aduk rata, angkat
Demikianlah tadi Resep Pao Sandwich Ayam Jamur/Pao Lipat/Pao Kempit, Mudah-mudahan anda menyukainya.Untuk mencari resep yang yang lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. terdapat hampir satu juta resep masakan yang tentunya dapat memuaskan anda.
Untuk mencetak Resep Pao Sandwich Ayam Jamur/Pao Lipat/Pao Kempit diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Pao Sandwich Ayam Jamur/Pao Lipat/Pao Kempit Dari Mei Basuki diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Pao Sandwich Ayam Jamur/Pao Lipat/Pao Kempit Dari Mei Basuki dengan alamat Url: https://iznieviolet.blogspot.com/2016/06/resep-pao-sandwich-ayam-jamurpao.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.